| 0 comments ]

Festival Nasional MDGs mengundang putra-putri terbaik bangsa Indonesia untuk bersama-sama berbagi pengalaman kreatif dan inovatif dalam upaya percepatan pencapaian MDGs di sektor kesehatan ibu dan anak, nutrisi, HIV/AIDS, TBC, malaria, dan penyakit menular lainnya, serta air minum dan sanitasi. Sektor-sektor ini merupakan bagian dari target-target MDGs yang memerlukan upaya ekstra keras untuk dapat dicapai pada tahun 2015.

Tanggal Pelaksanaan: 31 Januari - 1 Februari 2012
Waktu:
Tempat: Balai Kartini Convention Center Jln. Jenderal Gatot Subroto Kav. 37 Jakarta





Festival Nasional MDGs akan menghadirkan 10 inspirator publik dan 12 praktek cerdas di tingkat internasional, nasional, dan daerah yang telah berkontribusi secara positif pada pencapaian MDGs. Kegiatan ini akan dilaksanakan di Balai Kartini Convention Center
Jln. Jenderal Gatot Subroto Kav. 37 Jakarta pada 31 Januari dan 1 Februari 2012 mendatang.

0 comments

Post a Comment