| 0 comments ]

Seleksi Snmptn Jalur Undangan merupakan salah satu jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia yang mulai diperkenalkan pada tahun 2011. Karena jalur ini termasuk baru haruslah dilaksanakan serangkaian kegiatan sosialisasi mengenai tata laksana SNMPTN 2012 Jalur Undangan di berbagai daerah di seluruh Indonesia, panitia telah mendapatkan berbagai masukan dari kepala sekolah, guru, siswa, orang tua siswa, dan masyarakat umum, tentang ketentuan dan persyaratan sekolah dan siswa pelamar SNMPTN 2012 Jalur Undangan sebagaimana tercantum dalam Informasi Awal. Oleh karena itu, panitia telah menyempurnakan ketentuan tentang sekolah dan siswa pelamar Jalur Undangan, sekaligus pemutakhiran informasi mengenai integrasi Program Bantuan Biaya Pendidikan (Bidik Misi), sebagaimana disajikan dalam Website Informasi informasi Snmptn Jalur Undangan ini.


Pendaftaran jalur undangan dilakukan secara online melalui laman http://undangan.snmptn.ac.id, yang dapat diakses mulai hari ini pukul 20.00 WIB. Tata cara pengisian borang pendaftaran jalur undangan dapat diunduh mulai 20 Januari 2012.

Adapun biaya pendaftaran seleksi sebanyak Rp175.000 per siswa. Mengenai Jadwal Seleksi Snmptn Undangan 2012 ditentukan secara resmi sebagai berikut :

Pendaftaran Jalur Undangan 1 Februari – 8 Maret 2012 pukul 22.00 WIB
Seleksi Jalur Undangan 9 Maret – 15 Mei 2012
Pengumuman Jalur Undangan 25 Mei 2012 pukul 18.00 WIB
Pendaftaran Ulang yang diterima 12 – 13 Juni 2012


Mekanisme Seleksi
Proses seleksi dilakukan dalam dua tahap, yaitu:

1. Tahap pertama, siswa pelamar akan diseleksi di PTN pilihan pertama berdasarkan urutan pilihan program studi pada PTN pilihan pertama.
2. Tahap kedua, apabila siswa pelamar tidak terpilih pada PTN pilihan pertama, maka akan diikutkan pada seleksi tahap kedua di PTN pilihan kedua berdasarkan urutan pilihan program studi pada PTN pilihan kedua.

Dalam Seleksi Snmptn Undangan 2012 Penerimaan mahasiswa baru beprinsip pada keadilan dan tidak diskriminatif dengan tidak membedakan jenis kelamin, agama, suku, ras, kedudukan sosial, dan tingkat kemampuan ekonomi calon mahasiswa dengan tetap memperhatikan potensi calon mahasiswa dan kekhususan perguruan tinggi.

Perguruan tinggi sebagai penyelenggara pendidikan setelah SMA/SMK/MA/MAK hendaknya dapat menerima calon mahasiswa yang berprestasi akademik tinggi dan diprediksi akan berhasil menyelesaikan studi di perguruan tinggi berdasarkan penilaian dan rekomendasi Kepala Sekolah. Siswa yang berprestasi tinggi dan secara konsisten menunjukkan prestasinya tersebut layak mendapatkan kesempatan untuk menjadi calon mahasiswa.

Dengan mendaftar Bidikmisi sesuai prosedur di http://daftar.bidikmisi.dikti.go.id pelamar Bidikmisi akan dibebaskan dari biaya pendftaran SNMPTN Jalur Undangan dan Jalur Ujian serta Seleksi Mandiri dengan ketentuan sebagai berikut :

1. Pendaftar Bidikmisi yang tidak lulus SNMPTN jalur Undangan hanya diperbolehkan mendaftar SNMPTN jalur Ujian setelah pengumuman kelulusan SNMPTN Jalur Undangan dengan menggunakan KAP dan PIN yang sudah didapatkan sebelumnya.

2. Pendaftar Bidikmisi yang lulus SNMPTN jalur Undangan hanya diperbolehkan mendaftar SNMPTN jalur Ujian setelah pengumuman kelulusan SNMPTN Jalur Undangan dan harus menggunakan KAP (yang sudah didapatkan) pada saat pembayaran di Bank Mandiri.

3. Pendaftar diperolehkan mendaftar di salah satu PT yang memberikan kesempatan pendaftaran Bidikmisi melalui seleksi mandiri.

Sumber :

  • www.snmptn.ac.id

  • www.snmptn2012.com


0 comments

Post a Comment