| 0 comments ]

4 International Colleges & Universities (4ICU) pada Januari 2012 dalam situsnya (http://www.4icu.org) kembali merilis peringkat laman perguruan tinggi sedunia. 4ICU merupakan sebuah mesin pencari dan direktori (search engine and directory) yang meninjau universitas dan sekolah tinggi yang terakreditasi skala internasional. 4ICU mencermati 11.000 universitas dan sekolah tinggi yang diurutkan berdasarkan tingkat popularitas lamannya di lebih dari 200 negara sedunia.

Penilaian yang dilakukan 4ICU terhadap 10.200 laman perguruan tinggi di dunia ini berbeda dengan yang dilakukan oleh Webometrics. Penilaian laman menurut 4ICU dilakukan berdasarkan tiga parameter berikut:



1. Google Page Rank adalah angka yang digunakan untuk menunjukkan pentingnya sebuah laman di internet terutama di dunia web. Ketika Google menemukan 1 halaman web terhubung dengan halaman web lainnya maka web tersebut akan melakukan vote untuk halaman web yang lain. Lebih banyak vote yang diberikan terhadap suatu halaman web berarti halaman web tersebut dibutuhkan oleh banyak orang. Halaman web yang melakukan vote tersebut menentukan vote itu sendiri. Google mengkalkulasikan pagerank dari vote yang dilakukan itu. Nilai tiap-tiap vote diambil dan ditaruh oleh Google di sebuah account yang kemudian halaman rankingnya dikalkulasikan/dihitung. Jadi Google pagerank adalah cara untuk menentukan apakah sebuah laman itu dibutuhkan ataukah tidak.

2. Yahoo Inbound Links adalah link atau hyperlink yang masuk ke halaman web atau blog tertentu yang berasal dari situs eksternal lain. Eksternal di sini berarti bahwa halaman ini bukan bagian dari domain yang sama . Link dalam sebuah laman atau blog disebut link internal. Jumlah link masuk atau inbound link yang dimiliki situs web atau blog dapat menentukan popularitas halaman atau posting

3. Alexa Traffic Rank adalah metode perankingan laman berdasarkan traffic ke laman. Alexa rank berubah setiap tiga bulan sekali. Berdasarkan alexa rank ini sebuah laman diberi ranking 1 sampai tak terhingga. Laman dengan ranking terendah yaitu 1 berarti paling bagus di mata alexa. Yang dinilai oleh Alexa adalah top domainnya saja, misalnya http://www.unesa.ac.id. Semua subdomain dan post/page di domain itu akan mempunyai nilai Alexa yang sama seperti pada domain utamanya.

Pada periode pemeringkatan awal tahun ini, posisi laman Unesa di tingkat dunia naik peringkat dari 4.168 menjadi 4.069. Sementara itu posisi laman Unesa di Indonesia menunjukkan penurunan 4 peringkat dari posisi ke-36 menjadi posisi ke-40. Kemudian di antara kampus eks-IKIP, Unesa berhasil masuk 5 besar pada tahun ini, naik satu peringkat dibandingkan dengan tahun lalu yang berada pada peringkat ke-6. Kedua perspektif itu merupakan perbandingan peringkat antara periode Januari 2011 dengan Januari 2012. Pada hakikatnya peningkatan dan penurunan laman institusi ini bergantung kepedulian sivitas akademikanya dalam merawat dan berkontribusi memperkaya isi laman.

Sumber : unesa.ac.id

0 comments

Post a Comment